Profil

Herbal Medika Qolbun Salim Mahkota Merah merupakan pengobatan alternatif terapi akupunktur yang dilakukan oleh tenaga ahli. Herbal Medika Qolbun Salim Mahkota Merah didirikan karena komitmen yang kuat dalam bertanggung jawab atas dasar kemanusiaan yaitu menolong dan melayani kesehtan masyarakat. Atas dasar tersebut kami berharap dapat membantu pemerintah dalam menjadikan masyarakat yang sehat, kuat dan bermartabat. Herbal Medika Qolbun Salim Mahkota Merah mempunyai Motto : “Sehat adalah karunia tersebar setelah nikmat Iman”.
Klinik Herbal Medika Qolbun Salim Mahkota Merah pertama didirikan pada tahun 1980 di Sukabumi. Lalu pada tahun 2000 klinik Herbal Medika Qolbun Salim berpindah lokasi ke Kota Sumedang sampai dengan tahun 2016. Kemudian pada bulan Maret 2016 klinik Herbal Medika Qolbun Salim Mahkota Merah berpindah lokasi ke Jl. Tanjungsari-Genteng No.42 Karasak RT 05/03 Desa Sukarapih, Kecamatan Sukasari, Kabupaten Sumedang. Lokasi klinik berdekatan dengan Alun-alun Tanjungsari kabupaten Sumedang.
Fokus pengobatan klinik Herbal Medika Qolbun Salim yaitu penyakit yang berhubungan dengan pembuluh darah otak seperti stroke dan yang berhubungan dengan metabolisme seperti diabetes, kanker dan lain-lain. Selain fokus pengobatan pada kasus-kasus tersebut,  klinik Herbal Medika Qolbun Salim juga dapat mengobati berbagai macam penyakit.
Jenis obat yang dipakai untuk pengobatan merupakan obat-obatan herbal yang diracik sendiri dan telah mendapat izin dari Departemen Kesehatan Republik Indonesia dengan No. izin Dep.Kes.RI.Sp.: 448.06.10.11.09.04.02.03.

Komentar